Orang termiskin yang aku ketahui adalah orang yang tidak mempunyai apa-apa kecuali uang - John D.Rockefeller

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Solusi Mengatur Keuangan


Mengatur keuangan tentu adalah hal yang sangat segnifikan dalam keluarga, karna dipungkiri atau tidak, keuangan adalah hal sangat mempengaruhi dalam rumahtangga keluarga. untuk itu kita butuh cara untuk mengetur keuangan dalam rumahtangga, bagi yang sudah berkeluarga apalagi keluarga muda,hal ini sangat diperlukan intinya bagai mana kita mengatur keuangan tidak begitu jadi permasalahan, banyak sekali terjadi perceraian yang mengatasnamakan ekonomi,meski diantaranya justru sudah berkecukupan tapi malah salah dialokasikan untuk hal-hal yang kurang perlu atau justru sama sekali tidak berguna, ada juga yang sampai berselingkuh karna merasa cukup punya uang, lupakan yang itu, langsung saja poinnya adalah sebagai berikut ;
1. Yang harus kita lakukan adalah menghitung semua hasil yang kita peroleh selama satu bulan, termasuk bonus2,mungkindari usaha sampingan atau dari hasil diluar kerja pokok. (hal ini sangat penting kita lakukan untuk mengetahui besarnya kemampuan keuangan kita) sehingga kita dapat memilah2 untuk alokasi keuangan.

2. Bagi yang senang berbelanja atau senang sekedar jalan-jalan saja untuk refresing di Mall mungkin, jangan mudah terpengaruh oleh barang baru,murah atau diskon yang ditawarkan, karna memang sifat dasar manusia adalah makhluk yang konsumtif, meskipun tidak semuanya. hanya saja yang membedakan dari adalah pribadi seseorang mampu atau tidak mengendalaikan hawa nafsunya.

3. Catat kebutuhan bulanan yang sekiranya sangat perlu untuk dianggarkan. hal ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya hal seperti No.2 diatas, selain itu juga ada beberapa kebutuhan bulanan yg lebih murah jika kita beli dalam jumlah lebih banyak, namun tentunya kita harus mengukur kemampuan kita.

4. Siapkan uang tak terduga, minimal sehari kita bisa menyisihkan hasil Rp.1000 (gak usah yang tinggi-tinggi atau muluk-muluk, karna seribu memang terlihat sepele bagi yang mampu, namun jika kita disiplin untuk menyisihkan, tanpa kita sadari saat kita butuh uang tersebut sudah terkumpul dalam jumlah yang tak kita kira), yang jelas rutin dan jangan tergoda untuk memakai uang tersebut untuk hal yg tak perlu.

5. Komunikasikan untuk penggunaan uang baik dari yang kecil sampai yang besar (agar bisa saling mengingatkan)

Semoga dengan tips yang sederhana ini bisa membantu anda dalam mengatur keuangan dalam rumahtangga keluarga anda, sehingga menjadi keluarga yang lebih harmonis, bagi yang belum berkeluarga, tentunya akan lebih baik lagi jika bisa memenej keuangannya sejak dini.

+ Add Your Comment

Tinggalkan komentar,kritik dan saran untuk membangun site ini menjadi lebih baik.
[No]Sara! [No]Porn! [No]Bad Words!
PS-Crew akan memantau dan menghapus commet yang tidak layak [Thanks!]

Profil

My Photo
Putra
Ya inilah saya.. masih belajar tentang blog dan posting, jadi kalau ada yang kurang dalam blog saya mohon untuk dikasih masukan.. Jadi saya harap kepada teman semua jangan sungkan-sungkan untuk memberikan komentar di setiap postingan saya ya.. Terimakasih
View my complete profile
SEO Stats powered by MyPagerank.Net